Ide Usaha Sampingan Modal Kecil dengan Keuntungan Besar untuk Karyawan dan PNS

Bagikan:

Fulusnesia – Ide usaha sampingan modal kecil masih diperlukan oleh beberapa orang meski mereka sudah mempunyai pekerjaan tetap. Pasalnya, penghasilan yang didapatkan cukup lumayan untuk menambah pemasukan setiap bulannya. Apalagi bisnis yang dimaksud mudah dijalankan, dan pada umumnya tidak mengganggu aktivitas atau pekerjaan utama.

Sebut saja jika anda saat ini menjadi karyawan atau PNS, waktu efektif untuk bekerja hanya 8 jam per hari. Sedangkan sisanya masih banyak, sayang sekali jika tidak dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Tidak perlu full time atau dari semua sisa waktu yang dimiliki, usaha sampingan hanya memerlukan beberapa jam saja untuk dijalankan setiap harinya.

Ada banyak sekali usaha sampingan yang dapat dijadikan pilihan, baik online maupun offline. Selain untuk menambah pendapatan setiap bulannya, bisnis seperti ini dapat dijadikan tabungan untuk masa pensiun ke depan. Apa saja usaha yang dimaksud? Berikut ini adalah beberapa pilihan yang dapat anda pertimbangkan!

Laundry Kiloan

Bisnis laundry kiloan saat ini masih populer meski zaman sudah berkembang dengan adanya mesin cuci. Banyak yang masih berpikiran bahwa mending laundry daripada waktu terbuang mencuci pakaian. Terlebih bagi mereka yang memang super sibuk, dimana hampir tidak ada waktu untuk mengurusi hal-hal yang dianggap sepele.

Ini adalah ide usaha sampingan modal kecil yang berpotensi besar. Modal yang anda keluarkan mungkin cukup besar di awal, namun semua itu nantinya menjadi investasi. Selanjutnya hanya dibutuhkan untuk pembayaran air dan listrik. Selain itu, anda membutuhkan pegawai jika memang usaha ini dijalankan dalam skala besar.

Mengingat bahwa akan banyak kompetitor yang menjadi pesaing, anda harus melakukan riset terlebih dahulu. Cari tahu bagaimana pesaing melakukan promosi, harga yang ditawarkan, dan juga tempat mereka. Jika bisnis yang anda jalankan masih baru, sebaiknya tawarkan harga dibawah kompetitor atau memberikan promo menarik.

Cuci Motor

Ide usaha sampingan selanjutnya adalah cuci sepeda motor. Modal yang dibutuhkan tidaklah terlalu besar, termasuk untuk biaya operasionalnya. Bayangkan saja, anda hanya membutuhkan tempat kosong untuk melakukan aktivitas pekerjaan yang dimaksud. Bisa di pekarangan rumah jika memang memungkinkan, atau anda bisa menyewa ditempat lain.

Modal lain yang dibutuhkan hanya biaya air, listrik per bulan, dan sabun cuci khusus. Usaha ini cukup menguntungkan meski harga cuci per unit tidak terlalu besar. Namun jika di akumulasi dalam satu hari, hasilnya lumayan besar. Misalnya saja ditempat anda umumnya 15 ribu, anda bisa mendapatkan 150 ribu hanya untuk 10 unit sepeda motor.

Penerjemah

Penerjemah adalah ide usaha sampingan modal kecil selanjutnya yang dapat dijadikan pilihan. Terutama jika anda pandai dalam bahasa asing, usaha ini sangat potensial. Tidak perlu bahasa lain, cukup menguasai bahasa Inggris saja, bisnis ini sudah bisa dijalankan. Pasalnya, bahasa Inggris merupakan salah satu bahasa internasional yang paling banyak digunakan.

Patokan harga yang digunakan biasanya per kata, jadi jauh lebih menguntungkan. Sebagai contoh jika anda mematok 50 rupiah untuk setiap kata. Dalam satu halaman terdapat 500 kata, maka anda bisa mendapatkan 25 ribu rupiah. Ini hanya untuk satu halaman, bayangkan jika anda bisa menyelesaikan 10 halaman setiap harinya.

Artinya, anda bisa mendapatkan 250 ribu rupiah hanya dengan menjadi penerjemah. Bisnis ini bisa dijalankan secara online maupun offline, namun lebih efektif jika anda promosi online. Modal yang dikeluarkan pun sangat minim, paling hanya membayar kuota internet. Selebihnya, anda harus mengandalkan kemampuan bahasa asing.

Makelar Properti

Salah satu ide usaha sampingan tanpa modal yang sangat menjanjikan dan tidak pernah ditelan zaman yakni makelar properti. Banyak pengusaha yang menginvestasikan kelebihan uangnya di bidang properti. Saat mereka membutuhkan dana atau melihat potensi keuntungan yang besar, biasanya investor tersebut akan menjual properti mereka.

Jika anda memiliki informasi seperti ini, tidak ada salahnya menawarkan diri sebagai makelar. Mungkin ada yang mengatakan bahwa pendapatan makelar tidak begitu besar. Ini anggapan yang salah karena justru sebaliknya. Meski pada umumnya tidak ada pendapatan tetap, pendapatan makelar sangat tinggi jika ada properti yang berhasil dijual.

Desain Grafis

Ide usaha sampingan modal kecil online selanjutnya adalah desain grafis. Tidak semua orang bisa membuat desain untuk logo, brosur, lambang, dan lain sebagainya. Artinya, tingkat persaingan bisnis ini tidaklah begitu besar. Apalagi anda nyaris tidak membutuhkan modal selama menjalankannya, kecuali laptop atau komputer dan software desain.

Kelebihan utama dari bisnis ini adalah bisa dijalankan kapan saja dan dimana saja. Fleksibel, anda bisa menjalankan disela waktu setelah melakukan pekerjaan utama. Misalnya saat malam hari masih ada waktu sebelum tidur, anda bisa membuat desain pesanan. Selain bisa dijalankan online, usaha ini dapat dijalankan secara offline untuk sablon atau, poster, atau logo baju.

Agen Pemasaran Umroh dan Haji

Tahukah anda bahwa antrean haji saat ini mencapai 17 tahun? Hal ini bisa diartikan bahwa salah satu ibadah umat Islam ini sangat berpotensi mendatangkan keuntungan. Caranya adalah menjadi agen pemasaran haji. Jadi anda tidak harus mengeluarkan modal besar dalam menjalankannya, hampir mirip seperti makelar properti yang dijelaskan sebelumnya.

Dalam menjalankan ide usaha sampingan modal kecil ini, anda hanya dituntut aktif untuk memasarkan layanan berangkat ibadah haji. Agar lebih efektif, pilih agen yang juga menawarkan jasa umroh. Keuntungannya bisa berlipat, karena umroh bisa dilakukan kapan saja tanpa ada waktu yang membatasi seperti ibadah haji.

Les Privat

Ilmu sangatlah penting, jadi jangan heran jika banyak orang tua yang ingin memaksimalkan potensi anaknya. Kondisi ini sangat potensial jika anda memiliki kemampuan dalam bidang akademis. Tentunya yang dimaksud adalah menjadi tenaga pengajar non resmi atau guru privat. Beberapa pelajaran yang sering membutuhkan tenaga ini adalah matematika dan bahasa inggris.

Pastinya masih ada banyak lagi dan biasanya tergantung dari kebutuhan siswa. Ada juga yang membutuhkan semua pelajaran seperti halnya yang ada di sekolah. Selain menjadi guru private dalam hal akademis, anda juga bisa menjadi guru musik. Sebagai permulaan, anda bisa mendatangi murid ke rumahnya, kemudian membuka di rumah jika sudah banyak murid.

Content Writer

Usaha sampingan tidak hanya membutuhkan modal saja, namun juga kemampuan. Selain guru private, jasa desain, dan penerjemah, anda juga bisa menjadi content writer. Usaha ini memang banyak pesaingnya, namun keuntungan yang didapatkan lumayan. Anda hanya perlu meluangkan sedikit waktu beberapa jam saja untuk menulis satu artikel.

Sebenarnya masih banyak bisnis atau usaha yang bisa anda jalankan untuk mengisi waktu luang diluar pekerjaan utama. Hanya saja daftar diatas sudah cukup mewakili, silahkan dipilih sesuai kondisi dan kemampuan. Beberapa ide usaha sampingan modal kecil diatas membutuhkan skill atau kemampuan, jadi pastikan anda mengetahui kemampuan diri sendiri.

Tinggalkan komentar