9 Cara Memilih Lokasi Usaha yang Tepat dan Strategis

Bagikan:

Fulusnesia – Cara memilih lokasi usaha sekilas memang mudah, namun sebenarnya tidak demikian. Banyak hal yang harus dipertimbangkan demi kemajuan dan kelancaran bisnis yang dijalankan. Berbeda jika anda menjalankan bisnis online, lokasi mungkin tidak begitu berpengaruh. Anda bisa menjalankan dimana saja, kapan saja, tanpa terikat waktu.

Namun bagi pebisnis offline, menentukan lokasi bisnis sangatlah penting. Jika salah perhitungan, bukan keuntungan yang didapatkan, melainkan kerugian. Pada umumnya, kita hanya mengetahui bahwa lokasi usaha harus strategis agar bisnis berjalan sesuai harapan. Pertanyaannya, bagaimana kriteria strategis yang dimaksud, apa saja faktor yang menentukan?

Bisnis tidak hanya seputar ide, promosi, dan manajemen , melainkan lebih dari itu. Berbagai faktor menjadi penentu apakah nantinya anda berhasil menjalankannya atau tidak. Demikian juga faktor lokasi, yang mana bahkan sebagian menganggapnya sangat penting. Maka dari itu, berikut kami berikan sedikit tips bagaimana cara memilih lokasi usaha yang tepat!

Sesuaikan Jenis Usaha yang Dijalankan

Apa bisnis yang anda jalankan, siapa targetnya, apa pekerjaan mereka, pertanyaan tersebut harus dijawab terlebih dahulu agar mendapatkan lokasi bisnis yang tepat. Istilahnya adalah mengidentifikasi target pasar atau menyesuaikan jenis usaha yang dijalankan. Sebagai contoh apabila anda menjalankan bisnis kopi, sebagian besar targetnya adalah pria.

Agar lebih spesifik, silahkan tentukan demografi konsumen seperti usia, pekerjaan, jumlah penduduk, dan lainnya. Semakin terperinci anda menentukan target, semakin mudah pula untuk mendapatkan lokasi yang strategis. Dari pemisalan usaha kopi, anda bisa memilih  lokasi di perkantoran, sekolah, perguruan tinggi, pasar, dan sejenisnya.

Pertimbangkan Kompetitor

Cara Memilih Lokasi Usaha Pertimbangkan Pesaing

Setelah menyesuaikan jenis usaha yang akan dijalankan, cara memilih lokasi usaha berikutnya adalah mempertimbangkan kompetitor. Sebagaimana yang diketahui, setiap bisnis yang dijalankan saat ini pasti terdapat pesaing. Entah itu banyak atau sedikit, berat atau ringan, sulit atau mudah, dipastikan bahwa selalu ada kompetitor.

Tujuan usaha yakni untuk mendapatkan penjualan dari produk yang ditawarkan dan mendapatkan keuntungan. Jika lokasi yang anda pilih ternyata memiliki banyak pesaing, kecil kemungkinan produk anda terjual. Maka dari itu, sebaiknya pilih lokasi yang tidak terlalu banyak pesaing demi kelancaran usaha yang anda jalankan.  

Perhatikan Budget yang Anda Miliki

Memilih lokasi bisnis juga harus mempertimbangkan budget, jangan terlalu memaksa. Misalnya anda mempunyai budget pas-pasan, kemudian menyewa atau membeli tempat yang ramai dan strategis. Karena pembelian tersebut, anda tidak memiliki biaya produksi dan operasional. Banyak hal yang harus dipertimbangkan seputar budget ini.

Anda tidak hanya membutuhkan lokasi, namun juga biaya lain yang tak terduga. Cara memilih lokasi usaha yang baik yaitu mengenali budget terlebih dahulu. Pastikan semua pengeluaran dihitung secara terperinci. Selain sewa atau pembelian tempat, anda juga harus memperhatikan pajak, renovasi, upah minimum lokasi, dan masih banyak lagi.

Pilih Lokasi yang Dekat dengan Supplier

Cara Memilih Lokasi Usaha Dekat Supplier

Apapun jenis bisnis yang dijalankan, tentu anda membutuhkan supplier atau pemasok barang. Contohnya usaha barang setengah jadi, anda perlu bahan mentah untuk memproduksinya. Demikian juga jika anda memproduksi barang jadi, anda juga memerlukan supplier barang setengah jadi agar proses produksi berjalan lancar.

Saking pentingnya supplier ini, maka anda harus mempertimbangkan lokasi usaha. Maksudnya, pilih area yang dekat dengan pemasok untuk menghemat biaya akomodasi dan operasional. Namun jika memang tidak memungkinkan, buat kesepakatan yang menguntungkan kedua pihak. Misalnya dengan biaya pengiriman gratis dalam jumlah tertentu, sisanya anda yang menanggung.

Pastikan Lokasi Usaha Aman

Cara memilih lokasi usaha yang strategis selanjutnya adalah memperhatikan keamanannya. Percuma jika pesaingnya rendah, lokasinya dekat dengan supplier, namun ternyata kawasan tersebut tidak aman. Pastikan anda memilih lokasi yang tingkat kriminalitas nya rendah. Termasuk catatan perampokan, pencurian, atau bahkan yang sering dijadikan unjuk rasa.

Pertimbangan ini tidak hanya penting bagi usaha yang anda jalankan, namun juga karyawan dan konsumen. Pastikan bahwa semuanya aman dan terkendali, jika perlu anda bisa mempekerjakan tenaga keamanan. Rasa aman dan nyaman dapat membuat suasana lebih kondusif sehingga tercipta lingkungan kerja yang ideal.

Pertimbangkan Dimensi

Cara Memilih Lokasi Usaha Dimensi Luas

Selain yang disebutkan diatas, faktor lain yang harus dipertimbangkan adalah menentukan dimensinya. Seberapa luas lokasi yang anda butuhkan, bagaimana penataannya agar terkesan rapi, pastikan sesuai dengan jenis usaha yang dijalankan. Memperhatikan kondisi fisik cukup penting untuk menciptakan pengalaman pelanggan saat berbelanja.

Namun ingat, cara memilih lokasi usaha yang tepat ini harus disesuaikan dengan jenis bisnis yang dijalankan. Jika memang produk yang dijual ukurannya kecil, anda bisa memilih lokasi yang tidak terlalu besar. Satu lagi yang tidak kalah penting yakni tata lokasi. Pastikan rapi dan tertata sesuai kategori produk, berik akses jalan yang luas untuk calon pembeli.

Usahakan Terdapat Transportasi Umum

Faktor yang menentukan lokasi bisnis strategis yaitu terdapat akses untuk setiap jenis kendaraan. Tidak hanya kendaraan pribadi, namun juga angkutan umum dan moda transportasi lainnya. Jika lokasi yang anda pilih dilewati angkutan umum, tentunya pembeli menganggap aksesnya mudah dan tidak terhalang jika ingin berkunjung.

Ini juga penting bagi pemilik usaha dan pegawai, dimana mereka tidak kesulitan jika ingin menuju ke tempat kerja. Lebih menguntungkan lagi apabila akses jalannya lebar sehingga pelanggan tidak merasa enggan karena macet dan masalah dijalan lainnya. Cara memilih lokasi usaha yang baik ini untuk semua jenis bisnis, termasuk warung, café, dan barang elektronik.

Cari yang Dilengkapi Lahan Parkir

Cara Memilih Lokasi Usaha Area Parkir

Selain terdapat akses transportasi umum, pastikan juga bahwa lokasi bisnis yang anda pilih terdapat area parkir yang luas. Semakin luas lahannya, semakin bagus pula lokasi tersebut. Anda bisa membaginya jika memungkinkan, yakni parkir khusus pegawai dan pembeli. Tidak hanya itu saja, anda juga harus menjamin keamanan lokasinya.

Pertimbangkan beban biaya parkir, apakah anda menanggung semuanya atau dibebankan kepada pembeli. Ini sangat penting, silahkan dipertimbangkan jenis produk yang anda jual. Tentu tidak masuk akal jika anda menjual produk seharga 3.000, namun pembeli harus menanggung beban parkir sebesar 2.000 rupiah bukan?

Perhatikan Kebersihan Lingkungan

Untuk semua jenis bisnis yang anda jalankan, pastikan lokasinya strategis dan kebersihannya terjaga. Terutama jika anda bergerak dalam sektor kuliner, kebersihan merupakan faktor utama kenyamanan pengunjung. Sediakan tempat sampah di beberapa titik yang dianggap strategis. Saat kebersihan lingkungan terjaga, konsumen pun merasa betah dan nyaman.

Hindari lokasi yang dekat dengan lingkungan kumuh atau Tempat Pembuangan Sampah. Tidak hanya berpotensi kotor dan memancing serangga, namun juga menimbulkan bau yang tak sedap. Pertimbangkan juga bisnis di sekitar lokasi anda, apakah ada potensi limbah yang dapat mengganggu lingkungan sekitar atau tidak.

Bagaimana, apakah pembahasan mengenai bagaimana cara memilih lokasi usaha yang tepat dan strategis diatas mudah dipahami? Intinya adalah anda tidak boleh sembarang memilih tempat. Banyak faktor yang harus dipertimbangkan, seperti aksesibilitas, harga, kompetitor, dan keamanan. Usahakan semua faktor diatas terpenuhi agar bisnis anda berjalan lancar.

Tinggalkan komentar